Rapat Tim ICPE dan Tim Penyusun Laporan Tahunan Serta LKjIP
Kalianda - Hari Rabu, 3 Januari 2018 bertempat di Ruang Mediasi digelar rapat untuk membahas kesiapan surveillan akreditasi penjaminan mutu yang sesuai jadwal akan dilaksanakan pada bulan Januari 2018. Selain untuk membahas kesiapan surveilan, rapat juga membahas penyusunan Laporan Tahunan dan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) tahun 2017.
Hadir dalam rapat ini antara lain Ketua Pengadilan Negeri Kalianda sebagai penanggungjawab, Wakil Ketua sebagai QMR Tim akreditasi penjaminan mutu, Panitera dan Sekretaris sebagai QMR, para Hakim sebagai Internal Auditor, seluruh Panmud dan Kasubbag beserta beberapa staf dan Panitera Pengganti selaku Documen Control dan Tim Penyusun Laporan Tahunan dan LKjIP 2017.
Keberhasilan Mediasi Perkara Perdata Nomor 65/Pdt.G/2017/PN Kla
Kalianda - Senin, tanggal 11 Desember 2017, bertempat di ruang mediasi Pengadilan Negeri Kalianda dilaksanakan agenda mediasi perkara perdata nomor 65/Pdt.G/2017/PN Kla antara Hj. SUKARTINAH selaku penggugat dengan NGALIMAN selaku tergugat dan P2T Jalan Tol Ruas Bakauheni-Terbanggi Besar (KANTOR PERTANAHAN LAMSEL) sebagai turut tergugat. Objek sengketa dalam perkara ini adalah Tanah Kebun seluas 600.000 m2 (60 Ha) milik penggugat yang terletak di Desa Tanjung Sari Kecamatan Natar, Lampung Selatan.
Agenda mediasi ini dimediatori oleh Hakim MADELA NATALIA SAI REEVE, S.H., M.H. yang telah ditunjuk oleh majelis hakim dalam perkara yang bersangkutan, didampingi oleh SYAMSUDIN, S.H. selaku panitera pengganti.
Keberhasilan Mediasi Perkara Perdata Nomor 31/Pdt.G/2017/PN Kla
Kalianda - Hari ini, Selasa tanggal 5 Desember 2017, bertempat di ruang mediasi Pengadilan Negeri Kalianda dilaksanakan agenda mediasi perkara perdata nomor 31/Pdt.G/2017/PN Kla antara AFFANDY MASYAH NATANARADA NINGRAT dan FINALDY ANDREY selaku penggugat dengan EDY SURONO, S.H. selaku tergugat.
Pelaksanaan Eksekusi Pengosongan Lahan Untuk Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera
Tanjung Bintang - Hari Kamis, tanggal 30 November 2017 dilaksanakan proses eksekusi pengosongan lahan dalam rangka pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera Bakauheni - Terbanggi Besar. Lahan yang dieksekusi adalah lahan milik Termohon eksekusi atas nama DJOHAN LAIMAN YUSUF, S.H. dengan luas 5.314 m2 (lima ribu tiga ratus empat belas meter persegi) berikut bangunan di atasnya di Desa Lematang Kecamatan Tanjung Bintang, Lampung Selatan.
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas